cara memperkenalkan keanekaragaman potensi wisata Indonesia
1. Gunung Bromo
Potensi wisata :
Gunung Bromo dengan ketinggian 2.392 meter dpl dengan kawah gunung
yang mempunyai diameter 600 meter.
Daya Tarik :
Keindahan Gunung Bromo yang memiliki lautan pasir yang sangat indah, udara yang dingin dan
sejuk dengan udara yang masih segar. Selain itu wisatawan bisa menikmati
matahari tengelam dengan begitu indahnya dan terbaik di Indonesia.
Jika dari Pulau Jawa bisa dilalui dengan perjalanan darat dengan Bis
atau Kereta Api ke kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, kemudian menuju ke
wilayah kecamatan Ngadisari dan melanjutkan ke Desa Cemoro Lawang yang merupakan desa paling dekat
dengan Gunung Bromo. Jika berasal dari luar Jawa atau Luar Negeri bisa
mengunakan Pesawat Terbang turun di Bandara Juanda Sidoarjo dan melanjutkan
lewat jalur darat ke probolinggo sesuai rute yang tadi di atas.
Potensi Wisata :
Gunung Bromo sangat berpotensi untuk dijadikan wisata petualangan
terutama wisatawan yang suka ke kawasan pegunungan, dengan pemandangan yang
indah bisa mengundang ketertarikan wisatawan dalam dan luar negeri.
2. Pantai Kuta
Potensi wisata :
Pantai yang sangat Indah di Pulau Bali, tepatnya di kecamatan Kuta
kota Denpasar. Pantai ini menjadi tempat wisata unggulan di Pulau Bali yang
sering didatangi turis luar negeri.
Daya Tarik :
Hamparan pasir putih yang luas dan sinar matahari yang memancar
sepanjang tahun bisa menarik perhatian wisatawan dalam negeri dan turis asing.
Selain itu ombak pantai yang tinggi cocok untuk olahraga selancar atau surfing.
Selain itu terdapat restoran, toko seni dan hotel yang turut mendukung daya
tarik wisata di pantai tersebut.
Alat transportasi :
Jika dari luar Pulau Bali bisa menggunakan pesawat menuju ke bandara Ngurah
Rai kemudian menggunkan mobil selama 10 menit ke pantai Kuta. Jika dari pulau
Jawa bisa mengunakan Bis kemudia menyeberang dengan kapal feri di selat Bali
kemudian melanjutkan jalur darat ke Kota Denpasar.
Potensi Wisata :
Pantai Kuta bisa menjadi potensi wisata yang sangat indah sehingga
menarik wisatawan dalam dan luar negeri. Apalagi sebagian pengunjung juga hobby
surfing bisa berselancar dengan baik di pantai ini.
3. Kepulauan Raja Ampat
Potensi wisata :
Tempat wisata ini berada di Provinsi Papua Barat, tepatnya di
Kabupaten Raja Ampat. Di kawasan ini merupakan laut yang terdiri atas 610 pulau
yang menyebar sehingga menciptakan wilayah yang sangat indah.
Daya Tarik :
Pulau-pulau kecil yang berdekatan menciptakan suasana yang begitu
indah dengan laut disekelilingnya yang berwarna biru dan paduan dari warna
hijau pohon-pohon di pulau sangat bisa membuat wisatawan menjadi nyaman dan
senang. Selain itu Raja Ampat merupakan tempat menyelam yang terbaik di dunia
dengan terumbuh karang yang masih terawat dan alami bisa memanjakan pengemar
diving untuk menikmati alam bawah laut.
Alat transportasi :
Bisa menggunakan Pesawat terbang ke bandara Sorong kemudian melalui
jalan darat dengan menggunakan mobil angkutan umum ke pelabuhan Sorong, dari
sinilah bisa menyeberang dengan kapal Feri ke ibukota kabupaten Raja Ampat Kota
Waisai,
setelah itu wisatawan bisa menggunakan kapal atau perahu untuk ke pulau-pulau
di sekitarnya.
Potensi Wisata :
Alam yang indah dengan terumbuh karang yang juga indah menjadi andalan
yang bisa menarik wisatawan dalam negeri maupun luar negeri untuk bertamasyah
di Kepulauan Raja Ampat.
Comments
Post a Comment